Ternyata masih banyak yang bingung cara mengalikan bentuk seperti ini. Ketika mengalikan bentuk di dalam dan luar kurung, harus menggunakan sifat distributif.
Seperti apa prosesnya?
Mari baca pada konsep soal di bawah.
Konsep
Untuk membuka kurung seperti ini, kita menggunakan sifat distributif. Apa itu sifat distributif?
Sifat distributif adalah sifat penyebaran.
Kita lihat contohnya.
a(b+c) =
- a(b+c) artinya sama dengan a×(b+c)
- Tolong dingat ya.
- ab = a×b
- bc = b×c
- Sudah paham sampai di sana ya??
= a×(b+c)
- Sifat distributifnya menjadi seperti di bawah
= a×b + a×c
Jadi...
a(b+c) = a×b + a×c
Setiap suku yang ada di dalam kurung, dikalikan dengan suku yang ada di luar kurung.
Suku yang di dalam kurung adalah b dan c. Sehingga b dan c masing-masing dikalikan dengan a. "a" sendiri ada di luar kurung.
a(b-c) = a×b - a×c
Ini contoh sifat distributif dalam pengurangan.
Ikuti tandanya, apakah ditambah atau dikurang ya.
Soal
Setelah memahami konsep soalnya, sekarang kita kerjakan beberapa soal agar semakin paham.
Soal :
1. Hitunglah hasil dari x(3x-4)!
1. Hitunglah hasil dari x(3x-4)!
= x(3x-4)
= x×(3x-4)
= x×3x - x×4
= 3x² - 4x
Inilah hasilnya.
Suku yang di dalam kurung adalah 3x dan 4.
Masing-masing dikalikan dengan suku yang di luar kurung, yaitu x.
Soal :
2. Bentuk (4+4x)2x bisa dijabarkan menjadi...
2. Bentuk (4+4x)2x bisa dijabarkan menjadi...
Cek soalnya.
- Suku yang di dalam kurung adalah 4 dan 4x
- Suku yang di luar kurung adalah 2x.
Sehingga :
- 4 dan 4x masing-masing dikali dengan 2x.
= (4+4x)2x
= (4+4x)×2x
= 4×2x + 4x×2x
= 8x + 8x²
Bagaimana, sudah semakin mengerti kan??
Soal :
3. Bentuk 5x(5-3x) sama dengan...
3. Bentuk 5x(5-3x) sama dengan...
Tentu saja kita masih menggunakan sifat distributif untuk menjawab soal ini. Perhatikan suku yang di dalam dan luar kurung ya.
- Suku di dalam kurung adalah 5 dan 3x
- Suku di luar kurung adalah 5x
Jadi...
- 5 dan 3x masing-masing dikali dengan 5x
= 5x(5-3x)
= 5x×(5-3x)
= 5x×5 - 5x×3x
= 25x - 15x²
Soal :
4. Hasil dari perhitungan 4(5-2) adalah...
4. Hasil dari perhitungan 4(5-2) adalah...
Untuk mendapatkan hasil soal ini, kita bisa menggunakan dua cara. Di sini kita tidak melihat adanya variabel x, sehingga jawabannya dalam bentuk bilangan bulat.
Sifat distributif
Kita gunakan sifat distributif dulu.
= 4(5-2)
- Angka di dalam kurung adalah 5 dan 2
- Sehingga 5 dan 2 masing-masing dikalikan dengan angka yang di luar kurung, yaitu 4
= 4×(5-2)
= 4×5 - 4×2
= 20 - 8
= 12.
Hasilnya adalah 12.
Aturan hitung campuran
= 4(5-2)
= 4×(5-2)
- Sesuai aturannya, kita harus menyelesaikan perhitungan yang di dalam kurung dulu.
- Yang di dalam kurung adalah (5-2)
- 5-2 = 3
= 4×(3)
= 4×3
= 12.
Hasilnya sama bukan dengan cara distributif?
Nah...
Seperti itulah aturan mengalikan distributif, yaitu ketika ada perkalian yang melibatkan tanda kurung. Pahami konsep dan caranya ya!!
Aturan perkaliannya adalah :
- Setiap suku yang ada di dalam kurung, dikalikan dengan suku yang ada di luar kurung.
Jangan sampai ada suku di dalam kurung yang tidak dikalikan dengan suku di luar kurung. Selamat belajar dan semoga membantu.
Baca juga ya :
EmoticonEmoticon