Titik (2,1) Terletak Pada Garis : y = 2x - m. Berapakah Nilai "m"?



Untuk mendapatkan nilai "m", nilai yang belum diketahui pada persamaan garis yang ditanyakan, caranya sangatlah mudah..


Sekarang kita bahas dengan tuntas..


Soal :

1. Titik (2,1) terletak pada garis y = 2x - m. Berapakah nilai dari "m"?


Apa yang diketahui pada soal?

  • Titik (2,1) melewati garis y = 2x - m.



Menentukan nilai x dan y


Titik yang melewati garisnya adalah titik (2,1).

Titik (2,1) artinya :

  • x = 2
  • y = 1

Ingat ya!!
Untuk sebuah titik koordinat, maka nilai "x" berada di depan dan "y" dibelakangnya.




Mencari nilai "m"


Untuk mendapatkan nilai "m", kita masukkan nilai x dan y yang sudah diketahui ke dalam persamaan garis pada soal.

Diketahui :

  • x = 2
  • y = 1

Masukkan nilai x dan y ke dalam persamaan garis.

y = 2x - m
  • x = 2
  • y = 1
y = 2×x - m

  • 2x artinya 2 dikali dengan x


1 = 2×2 - m

1 = 4 - m
  • pindahkan "-m" ke ruas kiri menjadi "+m"
  • pindahkan 1 ke ruas kanan menjadi -1

m = 4 - 1

m = 3


Jadi nilai "m" yang dicari adalah 3.





Soal :

2. Persamaan garis "mx - y = 4" melalui titik (3,2). Berapakah nilai dari "m"?




Menentukan nilai x dan y


Garis dilalui oleh titik (3,2)
Titik (3,2) artinya :

  • x = 3
  • y = 2

Ingat ya!!
Untuk sebuah titik koordinat, maka nilai "x" berada di depan dan "y" dibelakangnya.




Mencari nilai "m"


Sekarang tinggal ganti saja nilai dari "x" dan "y" pada persamaan garis dan akhirnya kita bisa menghitung nilai "m".


Masukkan nilai x dan y ke dalam persamaan garis.

mx - y = 4
  • x = 3
  • y = 2

m.3 - 2 = 4

3m - 2 = 4
  • pindahkan -2 ke ruas kanan menjadi +2

3m = 4 + 2

3m = 6
  • Untuk mendapatkan m, bagi 6 dengan 3

m = 6 : 3

m = 2.


Baca juga ya :


EmoticonEmoticon